Home » daun congcorang »
daun duduk »
daun kujang »
disentri »
muntah »
radang ginjal »
wasir
» Obati Wasir dengan Daun Duduk
Obati Wasir dengan Daun Duduk
Pernah tahu atau mendengar daun duduk? Namanya aneh ya? Daun duduk memiliki nama ilmiah Desmodium triquetrum [L.]D.C. Di Nusantara dikenal dengan nama: Genteng angkena, ki congcorang, potong kujang, cen-cen (Sunda), daun duduk sesor, sosor bebek (Jawa), daun duduk (Sumatera). Daun duduk memiliki sinonim: Hedysarm triquetrum, Linn.; Pteroloma triquetrum, Benth.; P. triquetrum, (Linn.), Desv.
Tanaman daun duduk tumbuh liar di tempat-tempat yang terbuka, tapi tidak suka di daerah kering, Tumbuh tegak mencapai 3 meter. Batangnya cokelat bulat, beruas, permukaan kasar, percabangan simpodial, diameter 2 cm.
Daunnya tunggal, berseling, berdaun penumpu, tangkai daun bersayap lebar. Helaian daun lanset, ujung meruncing, pangkal rata, tepi rata, pertulangan menyirip, panjang 10-20 cm, lebar 1,5-2 cm. Ketika masih muda warna daun adalah cokelat, setelah tua jadi hijau. Daun tumbuhan ini mengandung tannin, alkaloida hipaforin, trigonelin, bahan penyamak, asam silikat dan K20.
Bunganya keluar dari ujung batang, mahkota berbentuk kupu-kupu warnanya keunguan, berambut halus, pangkal berlekatan. Buah poong, panjang 2,5-3,5 cm, lebar 4-6 mm, berambut, berisi 4-8 biji, ketika masih muda hijau, setelah tua menjadi cokelat. Buah tanaman daun duduk mengandung saponin, dan flavonoida, sedangkan akarnya mengandung saponin, flavonoida, dan tannin. Biji kecil, bentuk ginal, warnanya cokelat muda.
Berikut ini beberapa khasiat dari daun duduk.
Daun Duduk untuk Mengobati Wasir
Ambil kurang lebih 20 gram daun duduk. Cuci bersih dan rebus dengan 1 gelas air bersih selama 15 menit. Setelah dingin disaring dan diminum sekaligus. Lakukan hal ini setiap hari.
Daun Duduk untuk Mengobati Radang ginjal
Ambil kurang lebih 60 gram daun duduk. Cuci bersih dan rebus dengan 3 gelas air bersih hingga sisanya 1 geas. Setelah dingin disaring dan diminum sekaligus. Lakukan hal ini secara rutin di pagi hari.
Daun Duduk untuk Mengatasi Muntah Selama Kehamilan
Ambil kurang lebih 30 gram daun duduk. Cuci bersih dan dipotong-potong lalu rebus dengan 3 gelas air bersih hingga sisanya 1 gelas. Setelah dingin disaring. Bagi ramuan ini menjadi tiga, diminum tiga kali sehari, 1/3 gelas setiap kali minum.
Daun Duduk untuk Obat Disentri
Bahan:
Daun tanaman daun duduk 30 gram
Air panas: ¾ cangkir
Garam: 1 ujung sendok the.
Cara membuat:
Daun tanaman daun sendok dicuci bersih lalu digiling halus. Diseduh dengan air panas, dan biarkan selama 15 ment. Tambahkan garam sambil diaduk. Lalu diperas dan disaring.
Cara menggunakan:
Diminum sekaligus dalam keadaan hangat.
Posted by Kados Kudus
on Selasa, 28 Januari 2014,
Add Comment
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Obati Wasir dengan Daun Duduk"
Posting Komentar